fbpx

5 Pantai Tersembunyi di Gunungkidul, Wajib Kamu Kunjungi!

Siapa yang tak mengenal Gunungkidul? Salah satu kabupaten di Yogyakarta yang menyimpan sejuta destinasi wisata pantai di Gunungkidul menarik yang pastinya, wajib Anda kunjungi. Mulai dari wisata bukit karst, air terjun, wisata goa, hingga wisata pantai.

Dengan menggunakan paket liburan di Jogja, kamu juga bisa menjangkau berbagai pilihan pantai berikut ini dengan lebih mudah dan menyenangkan juga lho. Pilihan paket tour yang murah di Jogja ini menjadikan liburanmu pasti akan lebih menyenangkan bukan?

Raskita: Penyedia Paket Wisata Jogja yang Lengkap

Jika kamu mencari pilihan penyedia paket wisata Jogja dengan harga yang terjangkau, Raskita adalah jawabannya. Kamu bisa mendapatkan berbagai tawaran menarik dengan menggunakan jasa layanan wisata ini mulai dari harga 100 ribu. Pastinya kamu akan menemukan berbagai wisata pantai di gunungkidul yang lengkap dan terpercaya.

Bersama Raskita, perjalanan ke pantai di Gunungkidul ini akan lebih menyenangkan lho. Nah, kali ini kami akan rekomendasikan kepada Anda 5 pantai tersembunyi di Gunungkidul. Pantai-pantai tersebut merupakan pantai baru dan belum banyak terjamah wisatawan.  Meski tersembunyi dan virgin, namun pemandangan yang ditawarkan tak kalah cantik dengan pantai lainnya yang sudah terlebih dahulu terkenal. Penasaran, dengan kelima pantai tersebut? Mari cari tahu di sini!

wisata pantai di Gunungkidul
sumber: mytrip123.com

Ini Dia Daftar Wisata Pantai Tersembunyi Di Gunungkidul

Pantai Widodaren

Pantai Widodaren atau Bidadari ini lokasinya berada di Desa Kanigoro, Kec. Saptosari, Gunungkidul. Sesuai dengan namanya, pantai ini menyugukan pemandangan cantik bak bidadari. Kecantikan panoramanya berupa karang dan tebing yang mengapit pantai ini. Menariknya lagi, Pantai Widodaren ini letaknya tersembunyi di balik gunung karst.

Meski bibir pantainya berukuran kecil, dan cenderung tenggelam karena air laut pasang. Namun, Anda tak per khawatir, karena terdapat satu spot untuk menikmati keperawanan pantai bidadari ini. Di sisi timur pantai, terdapat bukit dengan rumput hijaunya. Bukit inilah menjadi spot terbaik untuk menikmati pemandangan pantai, laut lepas hingga mentari terbenam. Wisata pantai di Gunungkidul menarik ini.

Untuk mendapatkan hati sang bidadari pastinya harus melakukan berbagai perjuangan. Begitu juga, dengan Pantai Widodaren. Untuk sampai di bibir pantai, Anda harus melewati jalan yang terjal hingga menyusuri area persawahan masyarakat sekitar. Berat memang jalan yang harus dilalui, namun, perjuangan berat Anda akan tergantikan dengan pesona Pantai Widodaren ini.

Untuk Anda yang suka explore wisata, ada baiknya mengunjungi pantai ini. Yuk, agendakan akhir pekan Anda ke Pantai Widodaren. Ajak pula kawan-kawan Anda, siapa tahu ketemu bidadadri sungguhan. Mau tahu lebih banyak tentang Pantai Widodaren?

Wisata Pantai di Gunung Kidul : Pantai Ngluen

Pantai tersembunyi lainnya adalah Pantai Ngluen yang letaknya berada Desa Krambil Sawit, Kec. Saptosari, Gunungkidul. Pantai ini bisa dikatakan sebagai surga kecil. Bagaimana, tidak? Pasirnya putih, tidak terlalu luas, juga belum banyak pengunjung. Anda ada mendapatkan kesan liburan di pantai milik pribadi.

Untuk mencapai lokasi Pantai Ngluen ini, Anda harus melewati bukit karts dan harus menerobos semak belukar. Namun, perjalanan sulit Anda lalui, akan terbayarkan dengan suasana pantai yang sepi, nyaman, damai, tenang, dan sejuk. Tak heran jika dengan suasana pantai seperti itu, banyak dimanfaatkan kawula muda untuk bermalam, atau camping di pantai ini. Wisata pantai di Gunungkidul

Bagaimana? Tertarik untuk mengunjungi pantai bak surga ini? Jika Anda tertarik dan ingin merasakan camping di pantai private ini, jangan lupa untuk mempersiapkan segala peralatan camping serta membawa bekal yang cukup. Ingin tahu lebih banyak informasi tentang Pantai Ngluen ini?

Pantai Ngeden di Gunungkidul

Termasuk pantai tersembunyi dan belum lama ditemukan, namun sudah membuat penasaraan para wisatawan. Lokasinya berada di Padukuhan Bedalo, Desa Krambil Sawit, Kec. Saptosari, Gunungkidul. Sebagian besar pantai di Gunungkidul, memiliki pasir berwarna putih bersih. Begitu pula dengan Pantai Ngeden ini.

Anda pun bisa menikmati keindahan pantai ini dari bibir pantai maupun dari atas bukit. Menariknya lagi, pantai Ngedenini menjadi spot untuk memancing para masyarakat sekitar. Area pantai ini menjadi habitat ikan kerapu dan lobster. Bagaimana ? Tertarik untuk mencoba memancing ikan di pantai ini?

Mari agendakan akhir pekan Anda untuk mengunjungi Pantai Ngeden, memancing sambil menikmati pemandangan pantai yang sepi layaknya pantai piribadi. Untuk informasi lebih banyak tentang pantai ini.

Wisata Pantai Krokoh

Pantai tersembunyi yang satu ini letaknya cukup jauh. Berada di timur Pantai Sadeng dengan alamat Padukuhan Kutat, Desa Songbanyu, Kec. Girisubo, Gunungkidul. Pantai Krokoh menawarkan pesona pantai dengan pasir putih yang berkilauan ditempa sinar matahari, ombak yang tenang, air lautnya berwarna biru jernih, dan berbentuk huruf U. Unik, bukan? Bentuknya seperti teluk karena dikelilingi oleh bukit-bukit karst.

Anda akan disuguhkan pemandanngan berupa karang-karang yang kokoh dan berdiri megah. Juga tegar dihantam ombak besar. Ketika air laut sedang surut, Anda akan menemukan karang laut yang sanagt cantik menghiasi area bibir pantai.

Jangan heran jika Anda bertemu masyarakat sekitar yang memasang alat jebakan lobster. Mereka merupakan petani lobster. Anda pun bisa mencoba untuk berburu lobster dengan masayarakat lokal. Dijamin, seru! Yuk kunjungi Pantai Krokoh ini untuk sejenak bersantai dari segala aktivitas. Penasaran dengan pantai tersembunyi ini?

Wisata Pantai Watunene di Gunungkidul

Diurutan kelima, ada pantai bernama Watunene. Lokasinya berada di Dusun Ngasem, Desa Tepus, Kec. Tepus, Gunungkidul. Letaknya berada di balik bukit karst, untuk mencapai pantai ini, Anda harus melewati area perasawahan luas dan juga bukit yang cukup terjal.

Pantai Watunene ini memiliki pemandangan yang sangat cantik. Pantai yang dikelilingi bukit karang ini, tampak seperti kastil dalam film animasi Disney. Tebing karang tersebut memiliki arsitektur yang sangat cantik. Berupa ornamen bergaris hasil kikisan air laut. Wisata pantai di Gunungkidul yang oke

Selain tersembunyi dan cantik, Pantai Watunene ini juga masih sepi pengunjung. Ayo pergi ke Pantai Krokoh ini dan nikmati cantiknya alam di balik tebing karang. Mau tahu lebih banyak tentang pantai ini ?

Nah, itu dia 5 pantai tersembunyi di Gunungkidul, yang pastinya wajib Anda kunjungi. Ingin explore pantai Gunungkidul? Ada baiknya Anda sewa mobil saja. Tinggal duduk manis, diantar driver berpengalaman dan profesional, lalu Anda akan diantar menuju lokasi wisata yang Anda inginkan. Sewa mobil Jogja akan membawa Anda mengunjungi 5 pantai tersembunyi dan cantik tersebut. Tunggu apalagi? Ayo liburan di pantai.