Merencanakan membangun sebuah rumah memang bukan perkara yang mudah. Sebuah rumah yang merupakan tempat bernaung harus memenuhhi kebutuhan baik untuk diri Anda ataupun keluarga Anda. Banyak faktor harus diperhatikan dalam membangun sebuah rumah seperti, lokasi pembangunan, perencanaan rumah seperti desain rumah atau material yang digunakan, estimasi biaya pembangunan maupun upah tenaga kerja, dan banyak lagi.
Pada zaman sekarang ini, konsep rumah yang minimalis sudah menjadi pilihan banyak orang. Hal ini karena rumah dengan koonsep minimalis bisa dibangun di atas lahan terbatas. Bagi Anda yang tertarik dengan rumah dengan konsep minimalis ini, rumah tipe 45 bisa jadi piliihan untuk Anda. Hal ini bukan tanpa alasan, rumah tipe 45 memiliki beberapa kelebihan seperti yang akan kita bahas kali ini.
Kelebihan Rumah Tipe 45
Rumah Tipe 45
Sebelum membahas jauh tentang kelebihan dari rumah tipe 45, ada baiknya kita memahami terlebih dahulu apa itu rumah tipe 45.
Menurut kontraktor jogja, Rumah tipe 45 merupakan rumah yang dibangun dengan lahan bangunan seluas 45 m². Rumah demgan tipe 45 ini menerapkan konsep yang minimalis. Secara spesifikasi baik material yang digunakan ataupun jumlah ruangan tidak terlalu berbeda dengan rumah tipe 36. Hanya saja yang berbeda adalah luas ruangan. Rumah dengan tipe 45 sangat cocok untuk keluarga kecil Anda, karena dari ukuran tidak terlalu sempit ataupun tidak terlalu luas.
Komposisi ruangan yang bisa dipilih pun beragam, Anda bisa memilih rumah tipe 45 dengan tiga kamar tidur atau 2 kamar tidur terapi dengan tambahan ruangan yang opsional. Sehingga rumah dengan tipe 45 ini juga cocok untuk pasangan yang baru menikah.
Setelah Anda mengenal rumah 45, berikut ini beberapa kelebihan dari rumah tipe 45:
Mudah untuk diatur ulang
Desain konsep asli dari rumah tipe 45 memang sederhana dan cenderung kaku. Oleh karena itu Anda mempunyai kebebasan untuk merenovasi atau mengatur ulang rumah Anda untuk menambah estetika dari rumah Anda. Dengan luas denah rumah yang sedang (tidak terlalu luas tidak terlalu sempit) Anda bisa meengatur pola ruangan sesuai keinginan Anda dengan tetap mengutamakan konsep yang minimalis.
Tidak Perlu Lahan yang Luas
Harga properti semakin hari semakin tinggi. Namun dengan ukuran rumah tipe 45 yang relatif sedehana, Anda bisa membangun rumah di lahan yang terbatas. Sehingga, jika Anda ingin membangun membangun rumah di perkotaan dengan pemukiman yang padat, ini biss jadi pilhan bijak untuk Anda.
Lebih ekonomis
Karena dibangun di atas lahan yang tidak terlalu luas, anggaran Anda bisa dihemat. Selain itu, dengan rumah yang mininalis, Anda bisa memulai gaya hidup yang minimalis. Dengan rumah yang tidak terlalu luas, Anda tidak perlu mengeluarkan banyak biaya dalam membeli furnitur. Baca juga: jasa interior jogja
Nah inilah dia beberapa kelebihan dari dumah tipe 45. Semoga ini bisa menjadi referesnsi Anda dalam membangun rumah.