Memiliki wajah glowing adalah impian sebagian besar wanita. Kulit wajah yang glowing akan menunjang penampilan agar terlihat lebih cantik dan menarik. Namun untuk mendapatkan wajah yang glowing bukanlah hal yang mudah. Dibutuhkan proses dan kesabaran untuk mencapainya.
Ada banyak cara yang bisa ditempuh agar kamu memiliki wajah glowing bersinar. Berikut cara yang bisa kamu tempuh untuk mendapatkan wajah yang glowing alami.
Cara Membuat Wajah Glowing

Mencukupi Kebutuhan Air Putih
Tips membuat wajah glowing yang pertama adalah mencukupi kebutuhan air putih harian. Kulit glowing membutuhkan kondisi kulit yang sehat. Nah, dengan memenuhi kebutuhan air putih harian, kamu akan membuat kulit selalu terhidrasi dan mengeluarkan racun penyebab penyakit dari dalam tubuh dengan lebih cepat.
Dengan demikian, kulit wajahmu akan terlihat lebih sehat, cerah, dan elastis. Kulit yang kurang terhidrasi akan terlihat lebih kering dan kusam. Hal ini semakin menyulitkanmu untuk mendapatkan kulit wajah yang glowing.
Pastikan kamu minum air putih sekitar 6 – 8 gelas dalam sehari. Sesuaikan dengan berat badan dan kebutuhanmu ya. Untuk ukurannya, rata-rata manusia membutuhkan 2 L per harinya. Namun jika tidak kuat tidak perlu dipaksakan. Kamu bisa mengambil 1,8 L atau bahkan kurang.
Makan Makanan Bergizi
Selain minum air putih yang cukup, kamu juga harus makan makanan bergizi untuk memenuhi nutrisi tubuh termasuk kulit. Ini akan membantumu mendapatkan kulit wajah glowing dengan lebih mudah. Kamu bisa mulai makan makanan seperti sayur dan buah-buahan.
Pastikan makanan yang kamu konsumsi dapat memenuhi kebutuhan nutrisi tubuh seperti zat besi, kalsium, dan vitamin seperti vitamin A, vitamin C, vitamin B kompleks, dan vitamin E. Kandungan ini bisa dengan mudah kamu dapatkan dari segala jenis buah-buahan maupun sayuran.
Nutrisi tubuh yang terpenuhi akan membuat kulitmu tampak sehat sehingga kamu bisa lebih mudah memiliki wajah glowing.
Minimalisir Kontak dengan Cahaya Matahari
Cahaya matahari pagi memang bagus untuk kulit karena mengandung vitamin yang diperlukan tubuh. Akan tetapi, saat matahari mulai terik, cahaya ini malah tidak baik untuk kulit. Oleh karena itu minimalisir kontak kulit dengan matahari terik.
Apabila kamu harus beraktivitas di luar rumah di siang hari, sebaiknya gunakan sunblock dengan SPF tinggi dan gunakan topi. Kulit yang terlalu sering terkena kontak matahari akan mengalami banyak gangguan dan membuat kamu lebih sulit memiliki wajah glowing.
Teratur Olahraga
Menjaga kesehatan dengan berolahraga adalah hal yang penting. Apalagi untuk kesehatan kulit agar mendapatkan wajah glowing. Karena pada dasarnya wajah glowing lebih mudah didapatkan jika kondisi kulitmu sehat.
Dengan berolahraga, kulit akan mengeluarkan racun bersamaan dengan keringat yang tentu membuat kulit lebih sehat. Kulitmu akan terlihat lebih kencang, sehat, dan tentunya elastis. Kamu pun bisa lebih mudah merawatnya agar lebih glowing.
Istirahat yang Cukup
Istirahat yang cukup penting untuk mendapatkan wajah glowing. Karena tercukupinya kebutuhan olahraga tubuh membuat metabolisme tubuh berjalan dengan baik. Artinya pergantian sel di dalam tubuh sehingga anggota tubuh selalu sehat dan segar termasuk kulit wajah.
Sebaliknya, jika kamu tidak melakukan istirahat yang cukup, tubuh akan memproduksi hormon penyebab stress yakni kortisol yang berpotensi menyebabkan peradangan pada kulit. Wajah glowing pun lebih sulit dicapai.
Menggunakan Sheet Mask
Penggunaan masker tidak pernah lepas jika kamu ingin mendapatkan wajah glowing. Rajinlah menggunakan masker saat waktu luang. Cara ini sangat tepat untuk menjaga kulit tetap cerah dan lembab. Kamu bisa menggunakannya dua kali dalam satu minggu.
Untuk wajah glowing maksimal, kamu bisa menggunakan bahan-bahan alami seperti masker dari buah-buahan. Kalau tidak, kamu juga bisa menggunakan produk pabrik. Namun pastikan cocok dengan kulit wajah milikmu agar tidak terjadi hal yang tidak diinginkan.
Memiliki wajah glowing memang menjadi keinginan banyak wanita. Akan tetapi mendapatkannya bukanlah hal yang mudah. Dibutuhkan kesabaran dan biaya untuk membuat wajah terlihat lebih sehat dan tentunya bersinar.